Gunung Bromo, salah satu gunung paling aktif di Indonesia yang terletak di Daerah Jawa Timur. Gunung ini menjadi salah satu gunung yang dijadikan sebagai destinasi wisata paling banyak dikunjungi oleh wisatawan. Bahkan, keindahan gunung ini menduduki peringkat ke tiga di dunia. Luar biasa bukan? Tak hanya mendaki gunung saja, beberapa tempat yang masih ada di kawasan gunung ini bisa Anda kunjungi dalam satu perjalanan.

Gunung Bromo sendiri secara geografis berada di perbatasan empat kabupaten yaitu kabupaten Lumajang, Kabupaten Pasuruan, Kabupaten Probolinggo dan Kabupaten Malang. Tetapi bagi Anda yang baru pertama kali akan ke sini, maka akses terbaik untuk menikmati keindahan di Puncak gunung adalah dari Kabupaten Probolinggo. Di sini Anda bisa dengan mudah menemukan tempat penginapan.

Lihat juga Ekowisata Hutan Mangrove Wonorejo Surabaya

Rute yang bisa Anda tempuh menuju Bromo yaitu dari Surabaya menuju ke Sidoharjo lalu ke Pasuruan dan dilanjutkan ke arah Probolingga. Jika Anda menggunakan angkutan umum dari bandara Juanda, perjalanan selanjutnya bisa Anda tempuh menggunakan bus Damri untuk menuju ke terminal Bungurasih. Dari sini, Anda harus menaiki bus yang bertujuan Banyuwangi atau Jember. Mintalah kepada kondektur untuk turun di Probolinggo. Jika sudah sampai Probolinggo, Anda bisa melanjutkan perjalanan menggunakan angkutan desa menuju ke Kecamatan Ngadisari yang menjadi kawasan terdekat dari gunung.

Keindahan Gunung Bromo

Tetapi untuk Anda yang datang dari Malang, rute yang ditempuh yaitu berjalan menuju Pasuruan kemudian ke Probolinggo. Jika sudah sampai di Probolinggo, untuk menuju ke desa terdekat di lereng Taman Nasional Bromo sama dengan saat dari arah Surabaya.

Meskipun menjadi salah satu destinasi terkenal di Indonesia, tetapi harga tiket masuk Gunung Bromo ini terbilang sangat terjangkau yaitu Rp 27.500 untuk hari biasa dan Rp 32.500 untuk hari libur. Harga sekian sungguh akan banyak terganti dengan keindahan yang akan didapatkan saat berada di puncaknya. Harga tersebut hanya berlaku untuk wisatawan domestic saja ya, untuk wisatawan asing biaya tiket masuk yang harus dibayarkan yaitu Rp 217.500 saat hari biasa dan Rp 317.500 untuk hari libur atau weekend.

Jika Anda menggunakan sepeda motor mungkin Anda bisa melakukan perjalanan sendiri hingga di tempat-tempat wisata yang ada di puncak. Namun jika menggunakan mobil pribadi, alangkah lebih baiknya jika Anda menyewa Jeep. Untuk harga sewa Jeep sendiri sangat bervariasi, tergantung lokasi mana saja yang akan Anda kunjungi. Untuk lebih mudahnya Anda bisa bekerjasama dengan sewa bus surabaya  sebagai partner perjalanan Anda.

Keindahan Gunung Bromo

Akses yang mudah, dan keindahan alam yang luar biasa memang selalu mengundang para pecinta alam untuk berkunjung ke Bromo ini. Bagi Anda yang ingin berkunjung ke sini, maka tempat-tempat berikut ini perlu Anda ketahui.

  1. Spot Foto Terbaik dengan background sunrise

Tujuan utama yang diinginkan oleh kebanyakan wisatawan saat mengunjungi gunung Bromo adalah keindahan matahari terbitnya atau sunrise. Sebagian besar wisatawan yang berkunjung kesini akan melakukan perjalanan menuju puncak sejak dinihari yaitu sekitar jam 3 pagi. Hal ini mereka lakukan demi mendapatkan momen terbaik saat sunrise. Nah, selain pemilihan waktu yang tepat, Anda juga tentunya harus tahu dimana spot terbaik untuk menikmati keagungan Tuhan satu ini. Ada beberapa tempat yang bisa Anda kunjungi ketika ingin melihat sunrise yaitu Penanjakan, bukit cinta, bukit kangkong, bukit mentigen dan puncak b29. Pemandangan sunrise di tempat-tempat tersebut dijamin dapat memanjakan mata dan membuat takjub.

  1. Kawah

Di gunung inilah salah satu tempat yang memperbolehkan pengunjungnya untuk bisa melihat kawah gunung dari dekat. Dengan catatan saat aktivitas gunung memang sedang aman. Selain melihat-lihat tentunya kawah gunung ini bisa menjadi spot foto terbaik yang menjadi bukti bahwa Anda pernah berada di puncaknya. Selain itu, berpose di tangga yang menjadi jalan menuju kawah juga tidak kalah keren.

  1. Pasir Berbisik

Puas menikmati keindahan alam di puncak gunung, Anda bisa melanjutkan berpetualang di tempat lain yang masih berada di kawasan gunung eksotik ini yaitu padang pasir atau biasa dikenal dengan pasir berbisik. Di padang pasir ini, selain bisa berfoto-foto, Anda juga bisa berkeliling menggunakan jeep ataupun berkuda. Dijamin bisa seru-seruan di sini apalagi jika perjalanan dilakukan bersama rombongan. Jangan lupa untuk mengenakan kaca mata saat di padang pasir ini agar mata tidak kelilipan saat angin berhembus.

  1. Bukit Teletubis dan Sabana

Tak hanya memiliki padang pasir yang gersang tetapi menarik, di gunung indah ini juga memiliki padang rumput yang hijau dan sangat indah. Tak hanya itu, ditengah-tengah padang rumput tersebut terdapat bukit-bukit yang sangat hijau sehingga menyerupai bukit teletubies. Tempat ini juga menjadi salah satu tujuan wisatawan untuk memanjakan mata dan juga mengabadikan momen. Benar-benar paket komplit ketika memutuskan untuk berkunjung ke gunung ini.

  1. Pura Luhur Poten

Tak hanya kaya dengan wisata alam yang menyejukkan pandangan, kawasan Taman Nasional ini juga memiliki destinasi wisata religi yang unik berupa pura. Pura yang ada di sekitar gunung ini bernama pura Luhur Poten. Pura ini menjadi tempat ibadah bagi masyarakat Tengger yang memang mayoritas beragama Hindu. Selain bisa melihat prosesi ibadah yang mereka lakukan, Anda juga bisa melihat-lihat kedalam pura dan mengambil beberapa gambar. Bentuk pura yang khas dan unik dipadukan dengan background gunung pastinya akan menghasilkan jepretan yang apik dan mengagumkan. Jadi, tunggu apalagi?

  1. Air Terjun Madakaripura

Sudah puas berjalan-jalan di gunung, dan masih ingin melanjutkan perjalanan wisata? Anda bisa mengeksplore keindahan-keindahan tempat wisata yang ada di sekitar gunung salah satunya yaitu air terjun Madakaripura. Air terjun ini bisa dibilang sebagai surga tersembunyi karena memang belum banyak diketahui dan akses menuju kesana sedikit membutuhkan perjuangan.

Keindahan Gunung Bromo epic

Akan tetapi, hal tersebut akan terbayarkan saat sudah sampai di tujuan. Air terjun ini memiliki beberapa aliran air dalam satu tempat. Jika Anda mengunjungi air terjun ini maka Anda akan merasakan seolah-olah berada didalam kurungan dimana hanya ada air terjun dan juga sinar matahari yang menembus dari atas. Benar-benar menakjubkan. Dikelilingi tumbuhan hijau yang asri serta air yang jernih menjadikan tempat ini cocok untuk merefresh pikiran. Selain itu, Anda juga bisa berenang di kolam air di bawah air terjun saat air tidak begitu banyak.

Lihat juga wisata House Of Sampoerna

Nah, itu dia tentang seluk beluk destinasi wisata di Gunung Bromo dan juga sekitarnya yang bisa Anda kunjungi. Menjadikan gunung ini sebagai destinasi wisata pilihan tidak akan membuat Anda kecewa. Banyak hal yang bisa Anda lakukan dalam sekali perjalanan. Banyak tempat yang bisa Anda eksplore keindahan-keindahannya. Jadi, langsung saja melakukan pemesanan paket wisata yang Anda inginkan agar tidak repot merencanakan perjalanan.